Kota Bima - DinamikaMbojo, Sebelumnya pihak Puskesmas Mpunda didampingi Kepala Kelurahan Sambinae, Babinsa, Bhabinkamtibmas,  pihak Sekolah SDN 60 dan Mis Sambinae melakukan sosialisasi vaksin merdeka anak usia 6 - 12 tahun di Aula SDN 60 kota Bima.

Kemudian, Selasa (18/01/22) dilanjutkan dengan kegiatan vaksinasi kepada siswa SDN 60 kota Bima dan siswa Mis Sambinae.

Adapun jumlah siswa yang sudah di vaksin di SDN 60 Sambinae kota Bima
Sejumlah 36 org, dan yang divaksin pada saat launching vaksin merdeka  sebanyak 13 orang sehingga total siswa yang Divaksin 46 orang siswa.

Sementara untuk MIS sambinae yang yang di skrining sebanyak 42 orang Divaksin 31 org dan yang Tertunda 11 orang siswa.

Kepala SDN 60 Sambinae Kota Bima, Maryani, S.Pd pada saat menemani siswa yang vaksin, meminta agar para
orang tua menyadari pentingnya vaksinasi untuk anak-anak. 

Dengan dimulainya vaksinasi ini, Maryani berharap anak-anak usia 6-11 tahun dapat mencapai hard immunity (kekebalan kelompok), sehingga pembelajaran tatap muka sudah bisa dilaksanakan secara efektif dan tidak ada lagi belajar daring. 

"Semoga Vaksinasi tahap kedua nanti siswa SDN 60 Kota Bima semuanya divaksin". (***)


Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: