Kota Bima - DinamikaMbojo, Camat Rasanae Barat Hj. Suharni, SE bersama Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Bima meninjau lokasi persiapan Sholat ID di lapangan Serasuba, sekaligus Sosialisasi dari PHBI. Sabtu (30/04/22).

Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Bima bersama Camat Rasanae Barat menghimbau kepada para pemilik lapak dan seluruh pedagang yang ada di lapangan Serasuba agar segera mengosongkan lapangan, mengingat PHBI akan mengadakan gotong royong membersihkan lapangan untuk pelaksanaan sholat idul Fitri 1 Syawal 1443 H.

Pada kesempatan tersebut, PHBI menata rapi lapangan, cat dan pasang spanduk dan meratakan lapangan yang berlubang. 

Selanjutnya, Pada hari Minggu (01/05/22), seluruh panitia pelaksana, mulai pagi hingga malam akan mempersiapkan segala sesuatu. Diantaranya, pembuatan Shaf bagi jamaah laki - laki dan Perempuan. Serta persiapan Mimbar dan Sound sistim. (***)
Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: