Kota Bima - DinamikaMbojo, Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul awal 1443 H/ 2021 Karang Taruna Gemini Pane dan TPQ Al-Azhim menggelar lomba hafal Alquran 30 Juz dan lomba azan.
Kegiatan digelar di RT. 09 RW. 03 dibuka langsung Camat Rasanae Barat Kota Bima Hj. Suharni SE pada Kamis malam, (04/11).

Ketua Karang Taruna Gemini Pane Mahrun mengatakan, dengan membaca Al-Qur'an, mendalami maknanya, kemudian mengamalkannya dalam keseharian adalah cara mulia memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.

"Kemudian dari sana, kita juga berkesempatan memotivasi anak-anak kita memperdalam kemampuan mereka membaca Al-Quran, tanpa terbatasi oleh pandemic, sebagaimana kita laksanakan hari ini," ujar Mahrun 

Sementara Camat Rasanae Barat Kota Bima Hj. Suharni SE yang membuka kegiatan mengapresiasi penuh kegiatan tersebut, ” Kita harus memotivasi kegiatan yang sangat kreatif dan inovatif serta sangat mulia ini,” ungkapnya.

Kata dia, anak-anak adalah qurrota a’yun (penyejuk jiwa-red) Namun, hal tersebut tergantung bagaimana peran dari orangtua membentuknya sehingga bisa menjadi qurrota a’yun.

“ Anak-anak ini adalah penerus cita-cita, pewaris diri kita nanti, untuk selanjutnya. Makanya kita latih dan kita didik mereka berada di depan umum, bagaimana membaca hafalan QS.Al-Fatihah, surat-surat pendek sesuai kemampuan mereka,” ujarnya

Ia berharap kegiatan ini bisa berlanjut kedepannya.”Insya Allah dengan membentuk anak-anak kita sejak dini, mulai dari kecil, mulai dari PAUD, usia empat-lima tahun, tapi mereka sudah banyak hafalannya. 

Inilah harapan kita kedepan. Mudah-mudahan, anak kita betul-betul menjadi seperti yang disebut hafizh, hafizhoh, walaupun satu juz, dua juz, lebih pinter dari orangtuanya,” tandasnya. (DM.002)

Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: