Kota Bima - DinamikaMbojo, Reses hari ke tiga ketua DPRD Kota Bima, Alfian Indrawirawan S.Adm, pada Sabtu Malam (31/07/21) sambangi para pemuda di Kelurahan Santi. Kegiatan Reses tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan membagikan masker pada warga yang menghadiri pada kegiatan reses.

Saat Bertemu para pemuda, Dae Pawan Sapaan akrabnya, berdiskusi serta mendengarkan langsung sejumlah usulan dan keinginan para Pemuda juga tokoh masyarakat. 

Agus Wakili Pemuda menyampaikan, bahwa penataan lapangan Voli sangatlah penting untuk menambah fasilitas olahraga sehingga para pemuda, gemar berolahraga khususnya bola volly, karena di Kelurahan Santi banyak pemuda yang memiliki bakat bermain Volly Ball.

Selain penataan lapangan volly, juga meminta lampu penerangan serta dua lokal terop. Semoga harapan dan keinginan pemuda Santi ini dapat dijawab dan direalisasikan langsung oleh Dae Pawan. Harapnya.

Melalui kesempatan ini, kami para pemuda mengucapkan terima kasih kepada ketua DPRD Kota Bima yang mau memperhatikan serta merealisasikan apa yang menjadi keinginan para pemuda serta sangat berharap sekali adanya dukungan penuh dari Dae pawan untuk menghidupkan kembali semangat para pemuda untuk berolahraga.

Sementara usulan berapa tokoh masyarakat, yaitu menginginkan pembukaan jalan baru lingkungan, penerangan kuburan serta perbaikan drainase.

Beberapa usulan Para Pemuda tersebut, Dae Pawan langsung menjawab, untuk penataan lapangan volly nanti kita lihat dulu kondisi lapangannya, untuk bagaimana cara tehnis penataan. Untuk penerangan lampu, Insya allah Dae Pawan akan hadirkan pihak PLN untuk langsung melakukan pemasangan lampunya.

Kemudian keinginan untuk pembukaan Akses jalan yang sudah dihibahkan oleh sejumlah pemilik lahan. Dae meminta pada warga untuk mendatangi pemilik lahan dan meminta penandatangan mereka atas lahan yang ingin dihibahkan.

Usai kegiatan reses dan silaturahmi bersama para pemuda serta tokoh masyarakat, Dae Pawan langsung menyerahkan bantuan peralatan olahraga berupa bola volly yang diterima langsung oleh perwakilan pemuda. (DM.002).

Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: