Kota Bima - DinamikaMbojo, Reses Hari Terakhir Masa Sidang I, Amirudin, SH menyapa Konstituennya di lingkungan RT 09 Kelurahan Lewirato. Kehadiran politisi muda ini disambut penuh keakraban dan kekeluargaan  oleh ratusan warga yang menghadiri undangan reses. Jum'at (25/12).

Ketua RW 03 Lewirato, Firhadis dalam sambutannya, menyampaikan selamat datang pada anggota DPRD dapil II Amirudin selaku duta Partai Hanura, kami merasa bersyukur dan penghargaan yang luar karena lingkungan RT 09 ini di datangi anggota DPRD.

"Allahmdullilah berkat adanya usulan dan perjuangan Anggota Dewan ini,  pembangunan pagar kuburan sudah terpenuhi, juga bantuan alat Sound sestim juga sudah diberikan dan yang lebih membanggakan lagi, untuk Musholla An-Nur sudah dibantu dan akan diupayakan tahun 2021 ini". Tuturnya 

Ketua RW mengharapkan kepada masyarakat agar mengusulkan program-program lain yang belum tersentuh supaya dalam usulan kita dapat diperjuangkan oleh anggota DPRD perwakilan kita ini, dan yang belum terealisasi lewat aspirasi tahun ini, mungkin bisa diusulkan lewat dana Kelurahan. Ujar Firhadis yang juga selaku ketua Pokmas.

Sementara Mantan Anggota DPRD Kota Bima, Nasruddin pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih pada Anggota Dewan Amirudin yang sudah merealisasikan apa yang menjadi harapan dan keinginan warga, yakni telah merealisasikan penerangan lampu jalan, pemagaran kuburan dan bantuan untuk musholla. 

"Namun Kata Bang Nas sapaannya, masih ada yang sangat diharapkan oleh warga, yaitu menginginkan agar dibuatkan tanggul dipinggir sungai yang saat ini sudah longsor".

Selanjutnya, dari beberapa usulan warga langsung dijawab oleh anggota dewan Amirudin, diantaranya, untuk drainase ini bisa diusulkan oleh dana Kelurahan dan meminta pihak RT dan RW untuk melaporkan ke pihak Kelurahan.

Untuk masalah penanganan sampah, Insya Allah motor tiga rodanya sudah ada dan akan mulai dioperasi tahun 2021. Terkait masalah sampah ini juga kata Amir, diminta pada masyarakat untuk dapat mengerakkan hatinya melakukan kegiatan gotong-royong, terutama membersihan sampah yang ada dipinggir sungai. 

"Kalau masyarakat ada niat melaksanakan kegiatan gotong-royong, Dirinya akan menghadirkan anggota TSBK maupun Anggota PTTB untuk bersama warga melakukan kegiatan gotong, sekaligus akan hadirkan mobil untuk mengangkut sampahnya". Janjinya.

Selanjutnya untuk tanggul, Insya Allah akan tetap diusulkan dan akan dibahas ketingkat legislatif, mudah-mudahan bisa diusulkan melalui anggaran perubahan. Kemudian untuk usulan lain tetap di perjuangkan demi kesejahteraan dan kepentingan bersama. Ujarnya.

Untuk pengaspalan Gang, sebenarnya ini sudah diusulkan lewat  propinsi, namun tidak bisa dikerjakan karena  terkendala ukuran gang kurang lebih dari 3 meter sehingga dialihkan ketempat lain. Tambah Ketua RW 03.

Diakhir kegiatan Reses, Amirudin didampingi Babinsa dan Babinkamtibmas bersama Ketua RW, RT, dan Tokoh Masyarakat meninjau Musholla An Nur dan lokasi tebing sungai yang longsor. (DM.Red).
Axact

Dinamika Mbojo

Portal Berita Daerah Bima dan NTB yang mengulas Geliat Pembangunan Pemuka dan Tokoh Masyarakat

Post A Comment:

0 comments: